Pontianak Kubu Raya Sekadau Sanggau Landak Sintang Melawi Kapuas Hulu Ketapang Bengkayang Singkawang Mempawah Sambas Kayong Utara

Deklarasi Pilkada Damai Di Sekadau, Sekda Ajak Semua Pihak Bersinergi Sukseskan Pilkada Tahun 2024

Deklarasi Pilkada Dami Sekadau.

Sekadau, wartakalbarterkini.com,- Sekretaris Daerah [ Sekda ] Kabupaten Sekadau Mohammad Isa  menghadiri acara Deklarasi Pilkada Damai tahun 2024 di Aula Hotel Pondok Indah Jl Merdeka Timur, Kamis[22/8/2024]


Kegiatan  tersebut diinisiasi Jaringan Pendidikan Pemilih Untuk Rakyat [JPPR] Setkab Sekadau turut hadir Sekda, Kapolres, Dandim 1204/Sanggau,  Kejari, KPU,Bawaslu, Perwakilan Partai Politil peserta pemilu, DAD, MABM, MABT, serta undangan lainnya.


Dalam sambutannya Bupati Sekadau diwakili oleh Sekretaris Daerah Mohammad Isa  menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada JPPR Kabupaten Sekadau atas inisiasinya dalam menyelenggarakan acara Deklarasi Pilkada Damai 2024.


“Semoga apa yang kita laksanakan hari ini mudah-mudahan bisa mewujudkan pilkada damai nanti bisa berjalan aman dan damai. Mari kita bersama-sama bersinergi demi suksesnya pilkada di Sekadau" kata Sekda


Deklarasi damai hari ini dikatakannya, harus bisa sampai kelapisan masyarakat paling bawah kepada penyelenggara pemilu ia juga meminta supaya tetap netral, situasi jelang hari  H supaya semua pihak terus menjaga sinergitas dan kondusifitas sampai tahapan pemilihan kepala daerah selesai.


Pembacaan naskah deklarasi Pilkada Damai  2024  dan penandatanganan deklarasi yang diikuti oleh  perwakilan partai politik wilayah Kabupaten Sekadau, KPU & Bawaslu, juga Forkopimda. menutup rangkaian kegiatan.


 Adapun 4 butir isi naskah deklarasi sbb.


1. Menjaga dan Mengawal Proses Demokrasi Sesuai Dengan Tahapan Pilkada Tahun 2024 Agar Berjalan Aman dan Damai.


2. Berpartisipasi Dalam Mensukseskan Pelaksanaan Pilkada Tahun 2024 di Kabupaten Sekadau.


3. Menghargai Perbedaan Pilihan Dan Menjunjung Tinggi Kebhinekaan


4. Menjaga Kerukunan dan Keutuhan Negara RI yang berdasarkan Pancasila dan UUD'45.

Tinggalkan Komentar

Back Next