Vinsensius Rahmat atlet tinju POPDA Sekadau 2024 |
Sekadau, wartakalbarterkini.com - Vinsensius Rahmat atlet tinju Kabupaten Sekadau berhasil merebut medali emas di ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah [ POPDA ] Provinsi Kalimantan Barat tahun 2024 Kamis [27/6/2024] di Lapangan Tenis Indoor Katamso Pontianak
Vinsensius Rahmat yang turun di kelas 48 kg berhasil mengalahkan petinju tuan rumah Pontianak Christian dengan angka, berkat kemenangan ini siswa SMK Negeri 1 Belitang Hilir ini berhasil menggondol medali emas.
Keberhasilan anak asuhnya meraih medali emas tak pelak membuat Ketua Pertina Sekadau Sandae bangga mengingat lawan-lawan yang dihadapi sangat tergolong berat dari penyisihan hingga babak final.
"Lewat perjuangan gigih atlet kita akhirnya bisa capai target 1 emas, atas capaian ini kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang memberi dukungannya" tutup Sandae lewat selulernya.
Terpisah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sekadau Bayu Dwi Harsono memberi applaus atas prestasi atlet tinju di ajang olahraga dua tahunan untuk pelajar ini.
"Medali emas ini sangat berarti bagi motivasi atlet kontingen Sekadau kita berharap atlet yang masih berlaga dapat menambah pundi-pundi medali kita" tutup Bayu.[jr]