Jembatan Gantung Desa Menterap selesai rehab. |
Sekadau, wartakalbarterkini.com -Jembatan gantung di Desa Nanga Menterap Kecamatan Sekadau Hulu saat ini sudah di fungsikan usai dilakukan rehab oleh Dinas Perumahan Pemukiman dan Pertanahan. Pantauan awak media ini, Selasa [28/11/2023] tampak kenderaan sudah melintas di atas jembatan sepanjang 65 meter dengan lebar 1,5 meter tersebut.
Menurut keterangan Kepala Desa Nanga Menterap Yachop, SP mengatakan, pasca roboh awal Februari 2023 lalu pihaknya segera melaporkan ke Pemkab Sekadau supaya segera dilakukan perbaikan mengingat jembatan merupakan akses menuju Desa Boti.
"Saat itu langsung pihak desa menyampaikan ke dinas terkait, sekitar bulan Oktober 2023 dilakukan perbaikan oleh pelaksana pekerjaan, kondisi saat ini sudah mantap dan bagus" terang kades.
Dengan selesai menjalani perbaikan, jelas kepala desa saat ini warga sudah mudah dari Nanga Menterap menuju Desa Boti demikian sebaliknya jadi permasalahan jembatan ini sudah tuntas, warga merasa terbantu.
"Atas nama warga saya menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Sekadau melalui dinas terkait bisa cepat menangani permasalahan warga " tandas kades.
Terpisah, Kepala Dinas Perkimtan Sekadau, Achmad Urabi pada kesempatan sebelumnya mengatakan jembatan gantung Nanga Menterap ditargetkan bisa selesai perbaikannya karena memang sudah masuk di APBD 2023.
"Kita berharap akhir tahun ini bisa tuntas perbaikannya, karena kerusakan tidak begitu parah namun warga harap betsabar karena Pemkab Sekadau butuh waktu dan persiapan" terang Achmad Urabi kala itu.[jr]